Iklan

Iklan

Dandim 1407/Bone Bersama Forkopimda Hadiri Peringatan Malam Nuzulul Qur'an

21 Mei 2019, 9:51 PM WIB Last Updated 2019-05-21T13:53:03Z
RAKYATSATU.COM, BONE - Peringatan malam Nuzulul Qur'an 1440 H/2019 M yang dilaksanakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bone di Masjid Al-Markaz Al-Ma’rif (Masjid Agung watampone), Selasa (21/05/2019) malam dihadiri sejumlah pejabat Pemkab Bone termasuk Forkopimda Kabupaten Bone dan salah satunya Dandim 1407/Bone, Letkol Inf Mustamin.
Peringatan malam Nuzulul Qur'an 1440 Hijriyah yang di gelar oleh Pemerintah Kabupaten Bone mengangkat tema, Kebersamaan Dalam Keberagaman (Perspektif Al-Quran) dengan pembawa hikmah Prof. DR. H. Hamdan Juhannis, MA., Ph. D. Rektor IV UIN Alaudin Makassar. 
Dalam sambutannya Bupati Bone, Dr H Andi Fahsar M Padjalangi, mengatakan peringatan malam Nuzulul Qur'an yang rutin setiap tahunnya pada bulan suci Ramadhan dapat lebih meningkatkan kecintaan kita sebagai umat Islam terhadap kitab suci Al-Qur'an.

"Tentunya dengan membaca, memahami dan mengamalkannnya dalam kehidupan sehari-hari,” imbuhnya. 

Dalam kesempatan itu Bupati Bone juga mengajak umat Islam untuk memanfaatkan kemuliaan bulan suci Ramadan, dengan memperbanyak kegiatan syiar agama serta menjalankan ibadah puasa selama 30 hari untuk meraih fitrah dihari kemenangan nanti. 

Di akhir sambutannya Bupati Bone, menyampaikan apresiasi atas terlaksananya kegiatan keagamaan yang telah terlaksana di Kabupaten Bone.

Peringatan Nuzulul Qu’ran ini dihadiri juga Wakil Bupati Bone Drs. H. Ambo Dalle, bersama usur Forkopimda Bone diantaranya Kapolres Bone, Danyon Brimob, Rektor IAIN, kepala kantor Kemenag, kepala SKPD, Tokoh Agama dan para Jamaah Tarwih.  (Rasul)
Komentar

Tampilkan

  • Dandim 1407/Bone Bersama Forkopimda Hadiri Peringatan Malam Nuzulul Qur'an
  • 0

Terkini

Iklan