Iklan

Iklan

Perwosi Soppeng Bawa Pulang Juara di Lomba Senam Kreasi Sulsel

01 November 2022, 10:26 AM WIB Last Updated 2022-12-02T05:52:22Z

RAKYATSATU.COM, MAKASSAR – Persatuan Wanita Olahraga Seluruh Indonesia (Perwosi) Kabupaten Soppeng berhasil menjadi juara pada lomba senam kreasi tingkat Provinsi Sulawesi Selatan Tahun 2022.

Kegiatan yang diikuti 21 Kabupateb/Kota tersebut, dipusatkan di Kampus UNM, Hall AP Pettarani, Senin (31/10/2022).

Ketua Perwosi Sulsel Lies Fachrudin Nurdin Abdullah mengatakan Lomba Senam Kreasi ini sekaligus digelar dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-55 Perwosi, serta memajukan olahraga wanita di Indonesia.

“Pemenangnya nanti akan kita bawa ke Jakarta. Jadi kami harap para peserta bisa menjaga kekompakan. Perwosi Sulawesi Selatan akan selalu mensupport ibu-ibu dan remaja untuk rajin berolahgara,” ungkap Lies saat membuka kegiatan.

Setelah bersaing dengan daerah lain, Perwosi Kabupaten Soppeng dinyatakan juara dalam lomba itu.

Official Perwosi Kabupaten Soppeng, Arni Umar sangat bersyukur atas juara 1 yang diraih oleh Perwosi Soppeng, dan mendapatkan hadiah tropy dan uang pembinaa 10 juta rupiah.

“Kita sangat bersyukur karena bisa juara 1, walaupun persiapan teman-teman sangat sedikit,” kata Arni Umar, Selasa (1/11/2022).

Atas capaian itu, Dia mengucapkan Terima kasih untuk Ketua Perwosi Kab Soppeng, Hj Nurjannah atas segala dukungan penuhnya, mulai dari latihan hingga pelaksanaan lomba.

Pada lomba itu, Senam kreasi Perwosi yang dibawakan Kabupaten Soppeng bertemakan seni mappadendang (Matettu Ase) yang merupakan tradisi Soppeng di tanah Bugis khususnya Kabupaten Soppeng. [Ikhlas/Yudha]

Komentar

Tampilkan

  • Perwosi Soppeng Bawa Pulang Juara di Lomba Senam Kreasi Sulsel
  • 0

Terkini

Iklan