Iklan

Iklan

Pesona Alam Soppeng dari Ketinggian Biccuing

30 November 2017, 9:47 PM WIB Last Updated 2019-01-09T11:28:45Z
RAKYATSATU.COM SOPPENG - Puncak Biccuing merupakan salah satu objek wisata baru, yang belum banyak diketahui masyarakat Soppeng.

Biccuing yang terletak di Kelurahan Botto, Kecamatan Lalabata, Soppeng ini menjadi satu dari sekian banyak objek wisata di Kabupaten Soppeng yang menawarkan pesona alam yang indah. Selain indah, ditempat ini juga bisa dijadikan pilihan bagi para traveler untuk menikmati kesejukan udara.

Selain itu, lokasi yang menjadi sasaran prgoram TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ini, memiliki area yang cukup luas untuk dijadikan camping ground dan yang menarik adalah, lokasi ini mulai banyak pengunjung setelah Komunitas Lapanning menyediakan photo booth.

Jaraknya pun cukup dekat dari jantung Kota Watansoppeng, traveler hanya membutuhkan waktu 45 menit untuk mengaksesnya. Baik menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat.

"Tempat ini (Biccuing) sudah mulai diminati, butuh sedikit sentuhan dari pemerintah dan kreatifitas dari pemuda setempat, maka tempat ini bakal bisa bersaing dengan objek wisata yang ada di daerah lain," kata salah satu pengunjung, Ilham saat ditemui di lokasi, Kamis (30/11).

Dari ketinggian Biccuing, sebagian besar bangunan di Kota Soppeng terlihat. Bila malam hari, pemandangan berubah menjadi kumpulan lampu berkelap- kelip yang menghiasi Kota Soppeng. (san)

Komentar

Tampilkan

  • Pesona Alam Soppeng dari Ketinggian Biccuing
  • 0

Terkini

Iklan