Bupati Sinjai Andi Seto Asapa beserta sejumlah anggota DPRD Sinjai saat hadir dalam Musrenbang di Kecamatan Sinjai Selatan, Sabtu (25/3/2023)/ Foto : Dok. Pemkab Sinjai
RAKYATSATU.COM, SINJAI - Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) dalam rangka pembahasan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Tahun 2024 kembali dilaksanakan di Kecamatan Sinjai Selatan, Sabtu (25/3/2023) kemarin.
Hadir sejumlah Anggota DPRD Sinjai dari Dapil III diantaranya Wakil Ketua I DPRD Sinjai Sabir, Ketua Komisi III DPRD Andi Jusman dan Anggota Komisi III DPRD H. Bahar.
Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA), mengungkapkan bahwa pada tahun 2023 ini, Pemkab Sinjai masih tetap mempertahankan dan melanjutkan seluruh program-program strategis terutama menyangkut kepentingan dan dibutuhkan oleh masyarakat Kabupaten Sinjai.
Olehnya itu, rencana kegiatan strategis yang bakal dilaksanakan di tahun 2023, baik di bidang pendidikan Rp3,1 Miliar, Pekerjaan Umum Rp15,4 Miliar baik perbaikan jalan sepanjang 7,85 Kilometer di 3 ruas jalan, maupun perbaikan irigasi.
Bupati ASA juga membeberkan sejumlah hasil pembangunan yang telah dilaksanakan selama kurun waktu empat tahun sejak tahun 2019 – 2022 lalu. Totalnya mencapai Rp183 Miliar lebih dari APBD Pemkab Sinjai.
Dalam kesempatan itu turut hadir Kepala OPD lingkup Pemkab Sinjai, Camat Sinjai Selatan, para kepala Desa, tokoh masyarakat, Agama, perempuan serta forum anak kecamatan Sinjai Selatan. [Ikhlas/Sudirman]