Iklan

Iklan

Hadiri Pelantikan Pengurus IDI Cab Bone, Pj Bupati Bone Harap IDI Berbenah

11 Agustus 2018, 4:15 PM WIB Last Updated 2018-08-11T08:15:22Z

RAKYATSATU.COM, BONE - Pengurus Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Bone periode 2018 - 2021 diharapkan berbenah apalagi dalam menghadapi dan mengantisipasi Masyarakat Ekonomi Asean (MEA).

Hal itu diungkapkan Penjabat (Pj) Bupati Bone, Ir H Andi Bakti Haruni, C.E.S. saat memberikan sambutan di acara pelantikan pengurus IDI Cabang Bone, di Hotel Helios, Jl Langsat Watampone, Sabtu (11/08).

"IDI Cab Bone harus berbenah apalagi di era globalisasi dalam menyongsong kehadiran MEA. Berbenah di sini maksudnya, harus lebih profesional lagi dalam menjalankan profesinya yang selalu memegang teguh sumpah dan janjinya serta menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan yang berpijak pada norma dan etika," harap H Andi Bakti Haruni.

Selain itu, ia juga berpesan dan mengharapkan agar IDI Cabang Bone, selalu meningkatkan dan mengembangkan kemampuam anggotanya, melindungi anggotanya, dan mendorong upaya peningkatan kesejahteraan anggotanya.

Sementara itu, Ketua IDI Cabang Bone periode 2018-2021, dr Hj Andi Kasma Padjalangi, M.Kes mengucapkan terima kasih atas amanah yang diberikan kepadanya sebagai Ketua IDI Cabang Bone.

“Ini merupakan periode kedua saya memimpin organisasi ini dan mudah-mudahan IDI terus menjadi lebih baik kedepan dan seluruh dokter yang tergabung di dalamnya selalu berpegang teguh pada janji dan sumpahnya,” ujarnya.

Sekedar informasi, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bone dr Hj Andi Khasma Padjalangi, M.Kes resmi kembali memimpin organisasi Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Bone periode 2018-2021, dengan dilantik oleh Ketua IDI Provinsi Sulsel dr Muhammad Ichsan Mustari MHN

Acara itu dirangkaikan dengan seminar kesehatan Cegah Syunting, Demi Terwujudnya Generasi Bone Sehat Yang Mandiri Berdaya Saing dan Sejahtera.  (Rasul)
Komentar

Tampilkan

  • Hadiri Pelantikan Pengurus IDI Cab Bone, Pj Bupati Bone Harap IDI Berbenah
  • 0

Terkini

Iklan