Iklan

Iklan

Bersama Poltek Pertanian Pangkep, Petani Tiroan Akan Produksi Lada Katokkon Bubuk Kemasan

13 Agustus 2018, 9:46 AM WIB Last Updated 2018-08-13T02:18:42Z

RAKYATSATU.COM, TANA TORAJA - Politeknik Pertanian Negeri Pangkep, mengadakan pembinaan kepada para petani Lembang Tiroan, Kecamatan Bittuang, Tana Toraja, Senin (13/8)


Kegiatan yang merupakan bentuk program kerja nyata dari Ikatan Pemuda Tiroan (IPT) ini, untuk meningkatkan pendapatan masyarakat tani Tiroan.


Lewat Program Kemitraan Masyarakat (PKM) Politeknik Pertanian Negeri Pangkep, membentuk kegiatan PKM Kelompok Tani dalam Input Teknologi Agribisnis Cabe, yang bertempat di kantor Desa Tiroan, hari kemarin (12/8/2018).


Dengan menghadirkan salah satu dosennya, Syatrawati dan rekan-rekannya, akan membina kelompok tani wanita Desa Tiroan yang siap untuk memproduksi Lada Katokkon dalam bentuk bubuk atau kemasan agar bisa bersaing di pasar-pasar modern.


"Kami bersama tim akan membina kelompok tani wanita Desa Tiroan yang siap untuk memproduksi Lada Katokkon dalam bentuk bubuk atau kemasan agar bisa bersaing di pasar-pasar modern,"kata Syatrawati.


Mengenai alasan memilih Desa Tiroan, Tana Toraja sebagai tempat untuk melakukan pengabdian masyarakat, Syatrawati menjelaskan karena ditempat inilah yang memiliki banyak potensi utamanya tanaman khas yakni Lada Katokkon.


"ditempat inilah yang memiliki banyak potensi utamanya tanaman khas yakni Lada Katokkon,"tambah Syatrawati.


Kegiatan yang dihadiri oleh puluhan petani ini, dengan antusias menyimak dan berharap kegiatan ini berlanjut hingga menjadi sumber pendapatan ibu-ibu ke depannya. 


Sementara itu, ketua IPT Daniel mengungkapkan rasa sangat bersyukur atas kerjasama tersebut, karena sangat bermanfaat bagi masyarakat yang mau melakukannya dengan benar. 

"Yah, besar harapan saya agar program ini terus berlanjut dan masyarakat yang benar-benar ingin maju dapat difasilitasi demi menunjang perekonomian  masyarakat itu sendiri,"harap  Daniel. (Kris)






Komentar

Tampilkan

  • Bersama Poltek Pertanian Pangkep, Petani Tiroan Akan Produksi Lada Katokkon Bubuk Kemasan
  • 0

Terkini

Iklan