Iklan

Iklan

Dirjen Badan Peradilan Umum Mahkamah Agung RI, Sambangi Tana Toraja, Ini Tujuannya

25 Juli 2018, 1:12 PM WIB Last Updated 2019-05-27T10:24:40Z
RAKYATSATU.COM, TANA TORAJA - Dirjen Badan Peradilan Umum Mahkamah Agung RI, sambangi Kabupaten Tana Toraja, Rabu (25/7).

Bertempat di kantor Pengadilan Negeri Makale, Tana Toraja, Dirjen DR. H. Herri Swantoro, SH. MH bersama jajarannya, disambut oleh Ketua Pengadilan Negeri Makale kelas 1B dengan pemasangan Pa'tokko dan Salempang tenun khas Toraja.

Kehadiran Dirjen Herry untuk meresmikan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) atau One Gate Integrated Service untuk.                           semua Pengadilan Negeri se-Wilayah Hukum Pengadilan Tinggi Sulawesi Selatan dan Barat, yang dipusatkan di Pengadilan Negeri Makale.

Selain itu, perubahan akreditasi beberapa pengadilan yang masih berstatus B ke status A, juga turut dilakukan oleh Dirjen Herry.

Dalam sambutannya, Dirjen Herry mengatakan bahwa akreditasi tersebut untuk meningkatkan akreditasi pemilihan mutu untuk pengadilan dengan mewujudkan peradilan yang agung.

"Akreditasi ini untuk meningkatkan akreditasi pemilihan mutu untuk pengadilan dengan mewujudkan peradilan yang agung," kata Dirjen Herry.

Ditambahkan pula bahwa, pelayanan terpadu satu pintu pun dibuat untuk menjamin konsistensi dari pengadilan untuk memberikan pelayanan optimal kepada masyarakat, salah satunya dengan penggunaan sistem register eletronik.

"Pelayanan terpadu satu pintu pun dibuat untuk menjamin konsistensi dari pengadilan untuk memberikan pelayanan optimal kepada masyarakat, salah satunya dengan penggunaan sistem register eletronik," tambah Dirjen Herry.

Bupati Tana Toraja, Nicodemus Biringkanae mengungkapkan bahwa kehadiran Dirjen Herry dan semua Hakim Tinggi se-Sulselbar, menjadi Kebanggaan tersendiri bagi masyarakat Toraja, sehingga nantinya dapat memberitahukan kepada masyarakat di daerahnya bahwa Toraja itu indah.

Komentar

Tampilkan

  • Dirjen Badan Peradilan Umum Mahkamah Agung RI, Sambangi Tana Toraja, Ini Tujuannya
  • 0

Terkini

Iklan