Iklan


Iklan

Pembayaran Gaji dan Tunjangan Guru Honor Bone Tergantung Bupati dan DPRD Bone

24 Agustus 2017, 2:01 PM WIB Last Updated 2017-08-24T06:01:58Z

Guru honor saat melakukan aksi atau demo di halaman kantor Bupati Bone
RAKYATSATU.COM, BONE - Puluhan guru honor di Kabupaten Bone yang tergabung dalam Dewan Pengurus Daerah Ikatan Guru Honorer Indonesia (DPD-IGHI) Kabupaten Bone mendatangi kantor Bupati Bone, di Jl Ahmad Yani Watampone, Kamis (24/8) menggelar aksi damai. Mereka menuntut gaji dan tunjangan sejak 2013 yang tidak terbayarkan.

Ketua DPD IGHI Kabupaten Bone, Andi Arpinas, S.Pdi, M.Pd didampingi Sekretaris DPD IGHI Kabupaten Bone, Mustakim, S.Pd dalam pernyataan sikapnya pada aksi damai tersebut meminta Pemerintah Kabupaten (Pemkab Bone) agar segera memperifikasi data honorer yang ada di Kabupaten Bone yang memenuhi syarat.
Segera menerbitkan surat penugasan ke masing-masing honorer yang memenuhi syarat dan kriteria dalam DIPA. Segera membayarkan sertifikasi honorer yang tertunda mulai tahun 2013 sampai sekarang.

"Apabila dalam jangka waktu 2x24 jam tidak ada keputusan dari Pemkab Bone, dan Disdik Kabupaten Bone maka kami akan turun ke lapangan dengan massa yang lebih banyak lagi," tegas Andi Arpinas.

Wakil Bupati (Wabup) Bone, H Ambo Dalle yang menerima aspirasi guru honor tersebut mengatakan bahwa gaji guru honor akan dianggarkan di APBD dan menunggu moment untuk dibayarkan, tetapi sebelumnya tentu harus berproses dan itu akan diusulkan ke DPRD Bone untuk mendapatkan persetujuan dan pengesahan. Hal itu akan dianggarkan di APBD Perubahan 2017.

"Kita sudah menganggarkan di APBDP untuk selanjutnya akan diserahkan ke DPRD Bone untuk dibahas. Setelah itu menunggu SK dari Bupati Bone untuk dikirim ke Kementerian Pendidikan
Setelah terbiIt SK maka guru honor akan mendapatkan gaji melalui APBD dan APBN," jelas H Ambo Dalle.

Informasi yang berhasil dihimpun Rakyatsatu.com, guru honor di Kabupaten ada sekira 7000an dan yang telah menerima tunjangan sertifikasi baru sekira 2000an.   (Rasul)


Komentar

Tampilkan

  • Pembayaran Gaji dan Tunjangan Guru Honor Bone Tergantung Bupati dan DPRD Bone
  • 0

Terkini

Iklan