![]() |
RAKYATSATU.COM, SOPPENG - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke 72 tahun 2017, PT Pegadaian Cabang Soppeng akan menggelar lomba mewarnai "Generasi Emas", di Cafe Warna Takkalala, Kabupaten Soppeng, Minggu 13 Agustus mendatang.
Sesuai dengan syarat yang diberikan, peserta lomba mewarnai harus berasal dari Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Taman Kanak- kanak (TK) dan Sekolah Dasar (SD) maksimal kelas 3.
Para calon peserta lomba juga membawa masing- masing perlengkapan mewarnai, seperti cat warna, buku gambar dan lainnya.
Untuk persyaratan lainnya, para calon peserta juga terlebih dahulu membuka rekening tabungan emas, bagi orang tua dan anak. Pendaftaran bisa dilakukan di Kantor Pegadaian Cabang Watansoppeng, Jalan Pemuda nomor 15.
Pada kegiatan itu, pemenang lomba akan mendapatkan hadiah masing- masing kategori lomba seperti, Juara I mendapatkan Logam Mulia dan Piala, Juara II dan III mendapatkan Perlengkapan Sekolah dan Piala, Harapan I dan II juga mendapatkan perlengkapan Sekolah dan Piala.
"Masing- masing kategori lomba akan mendapatkan hadiah hingga harapan II," kata panitia Lomba, Okta, Sabtu (15/7).
![]() |
Lokasi Lomba |
Dalam lomba yang akan digelar tersebut, Pegadaian ingin mengajak masyarakat, khususnya masyarakat Soppeng untuk berinvestasi emas melalui gerakan AYO MENABUNG EMAS sejak dini.
"Dengan program ini, Pegadaian berharap bisa membantu anak dan orang tua untuk berinvestasi sejak dini," ujarnya.
Untuk informasi lebih lanjut terkait lomba mewarnai dari Pegadaian, para orant tua calon perserta bisa datang langsung ke Kantor Pegadaian Soppeng atau menghubungi nomor panitia 0852-5545-5499 (Okta). (San)