Iklan

Iklan

Berikut Tanggapan Hasrun, Atas Capaian Eks Pj. Bupati Buteng, Andi Muhammad Yusuf

30 Mei 2024, 6:37 PM WIB Last Updated 2024-06-02T11:18:00Z

 

Hasrun, Politisi PDI Perjuangan Buton Tengah. Foto. IST


RAKYATSATU.COM, BUTON TENGAH – Salah satu Politisi Muda yang juga anggota DPRD Buton Tengah, dari partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Hasrun memberikan apresiasi yang luar biasa kepada mantan Penjabat (Pj) Bupati Buton Tengah, Andi Muhammad Yusuf, yang telah membangun Kabupaten Buton Tengah setahun terakhir. Kamis (30/5/2024).

 

Menurut Hasrun, Andi Muhammad Yusuf yang saat ini masih menjabat Kepala Pusat Strategi Kebijakan Pembangunan Keuangan Daerah dan Desa, Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri (BSKDN) Kementerian dalam negeri (Kemendagri) telah membuat hal hal spektakuler di Buton Tengah diantaranya meresmikan Kantor Bupati Buton Tengah, dan lainya.

 

“Hal luar biasa yang dilakukan Andi Muhammad Yusuf adalah  meresmikan Kantor Bupati Buton Tengah termasuk meletakkan batu pertama Pembangunan Rujab Bupati Buton Tengah dan sebagainya, yang tidak dapat dirincikan satu persatu” Kata Hasrun.

 

Pada pidatonya terakhir masa kepemimpinan dalam sidang paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Buton Tengah dalam rangka serah terima jabatan (Sertijab) Pj Bupati Buteng periode 2023-2024 kepada Pj Bupati Buton Tengah tahun 2024-2025, berlangsung di Aula Kantor DPRD, Andi Muhammad Yusuf, menyampaikan bahwa jabatannya sebagai Pj Bupati Buton Tengah telah berakhir pada 25 Mei 2024.

 

“Dan saat ini Pj Bupati Buton Tengah telah dilantik pada 28 Mei 2024 di Kendari oleh Penjabat Gubernur Sulawesi Tenggara, melalui momentum ini saya menyampaikan terimakasih atas dukungan seluruh pihak. Kebersamaan selama setahun ini, sehingga program kerja dapat berjalan dengan lancar sampai akhir masa jabatan kami,” ucap Andi Yusuf.

 

Menurut Andi Yusuf, selama menjabat sebagai Bupati, dirijnya mengakui masih banyak kekurangan, bahkan tak akan muat jika ditulis di sebuah buku tebal.

 

“Untuk itu, sekali lagi saya memohon maaf yang sebesar-besarnya, mohon dibukakan pintu maaf untuk saya, baik sebagai pribadi maupun sebagai Penjabat bupati. Kami juga meminta doa dari semuanya agar selama meletakkan amanah jabatan ini selalu diberikan umur yang panjang dan berkah untuk seluruh keluarga kami, karena kami akan kembali melaksanakan tugas di Kementrian Dalam Negeri,” ucapnya terharu.

 

Ia pun berpesan kepada seluruh warga Buton Tengah untuk selalu rukun, penuh persahabatan, dan persaudaraan, sehingga Buton Tengah bisa terus membangun, terlebih dalam menghadapi pesta demokrasi pemilihan kepala daerah. Ia pun menginginkan apa yang sudah dikerjakan pemerintah bersama seluruh warga dalam beberapa tahun terakhir ini untuk terus disempurnakan. Dan Kuncinya adalah masyarakat semuanya rukun, penuh persaudaraan.

 

“Saya berpesan kepada seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten beserta warga masyarakat Buton Tengah untuk terus bersinergi dan bergotong-royong melanjutkan pemerintahan dan pembangunan di Buton Tengah dibawah kepemimpinan Pj. Bupati yang baru bapak Kostantinus Bukide,” tuturnya.

 

“Dengan kebersamaan gotong royong semua persoalan tantangan, kendala, dan hambatan bisa kita atasi bersama. Semoga dengan kepemimpinan bapak Pj Bupati H.Kostantinus Bukide mampu bersinergi dengan jajarannya serta warga masyarakat untuk kemajuan Buton Tengah tercinta,” pungkasnya. (ADV)

 

Redaksi

Komentar

Tampilkan

  • Berikut Tanggapan Hasrun, Atas Capaian Eks Pj. Bupati Buteng, Andi Muhammad Yusuf
  • 0

Terkini

Iklan