Iklan

Iklan

Warga Bone Usia 100 Tahun Akhirnya Dapat Giliran Berhaji

30 Mei 2023, 10:56 PM WIB Last Updated 2023-05-30T15:07:06Z

Cabi Laja Lama calon jamaah haji Bone tertua (lansia) berusia 100 tahun saat ditemui disela -sela pelepasan JCH Bone, di Aula Masjid Agung Al-Ma'arif Watampone, Selasa (30/5/2023)/ Foto : Sugi

RAKYATSATU.COM, BONE
- Salah satu calon jamaah haji Bone kategori tertua kelompok lansia usia 100 tahun Cabi Laja Lama akhirnya diberangkatkan tahun ini setelah mendapat giliran berangkat haji berdasarkan kuota di tahun 2023.


Cabi Laja Lama adalah warga asal Desa Kawerang, Kecamatan Cina, Kabupaten Bone lahir pada 01 Juli 1923.


Cabi yang bergabung dalam Kloter 1 Bone diberangkatkan berhaji tahun ini setelah dilepas Bupati Bone H.A. Fahsar M. Padjalangi, di Aula Masjid Agung Al-Ma'arif Watampone, Selasa (30/5/2023).


Selain Cabi Laja Lama yang berusia lansia 100 tahun adalah warga bernama Mina Hame Binti Mappile warga Desa Botto Kelurahan Cenrana yang tergabung dalam Kloter 2 Bone.


"Saya pendaftaran 2009 dan Alhamdulillah mendapat kuota giliran berangkat tahun ini," ungkap Cabi saat ditemui Wartawan Rakyatsatu.com, di Aula Masjid Agung Watampone.


Sementara itu Plt Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU) Kemenag Bone Ahmad Yani mengatakan, setidaknya ada 62 kuota calon jamaah haji Bone usia lansia yang mendapat giliran antrean berhaji tahun ini.


"Kuotanya ada 62 orang calon jamaah usia lansia, yang sudah Melunasi Ongkos Naik Haji (ONH) 42 orang dan mengundurkan diri 2 orang karena sakit dan tersisa 40 orang," tuturnya.


Untuk diketahui total calon jamaah haji Kabupaten Bone tahun 2023 sebanyak 779 orang dan masih ada kuota tambahan dari 8000 jamaah yang telah ditetapkan oleh pemerintah pusat. [Ikhlas/Sugi]

Komentar

Tampilkan

  • Warga Bone Usia 100 Tahun Akhirnya Dapat Giliran Berhaji
  • 0

Terkini

Iklan