Iklan

Iklan

Desa Panyili Jadi Kampung Pancasila, Warga Digembleng Wawasan Kebangsaan

06 Desember 2022, 4:41 PM WIB Last Updated 2022-12-06T17:44:08Z

Badan Kesbangpol bekerjasama Kodim 1407 Bone menggelar Pendidikan Wawasan Kebangsaan dibuka oleh Sekda Bone Andi Islamuddin di Hotel Helios, Jl. Langsat, kota Watampone, Selasa (6/12/2022)/ Foto : Dok. Pemkab Bone

RAKYATSATU.COM, BONE
- Ratusan warga Desa Panyili, Kecamatan Palakka, Kabupaten Bone, patut berbangga setelah Desa mereka mendapat pencanangan sebagai Kampung Pancasila.


Dalam menindaklanjuti program tersebut Badan Kesbangpol bekerjasama Kodim 1407 Bone menggelar Pendidikan Wawasan Kebangsaan dibuka oleh Sekda Bone Andi Islamuddin di Hotel Helios, Jl. Langsat, kota Watampone, Selasa (6/12/2022).


Kepala Kesbangpol Bone, Andi Sumardi Suaib dalam laporannya menyebutkan jumlah peserta hadir mengikuti kegiatan itu sebanyak 100 orang terdiri dari warga masyarakat Desa Panyili dan pengurus pendidikan wawasan kebangsaan panitia pelaksana kegiatan dari Kesbangpol Kabupaten Bone.  


"Tujuan Pendidikan Wawasan Kebangsaan untuk menanamkan rasa cinta tanah air dan bangsa memberikan nilai-nilai kearifan lokal bagi masyarakat Desa Panyili Kecamatan Palakka," tutur A Sumardi.


"Adapun hasil yang diharapkan dalam kegiatan ini adalah meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap nilai-nilai persatuan dan kesatuan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara dalam keanekaragaman budaya, suku, Ras dan Agama sehingga dalam aktivitas sehari-hari, masyarakat senantiasa menerapkan nilai-nilai Pancasila baik dalam pergaulan sesama manusia maupun mengelola lingkungan hidup," jelasnya.


Dihadapan peserta dan tamu undangan, Sekda Bone Andi Islamuddin menyampaikan sambutan seragam Bupati Bone yang intinya diharapkan kedepan semakin banyak desa dan kelurahan yang mengikuti jejak Desa Panyili sebagai Kampung Pancasila.


Kata dia, semakin banyak Kampung Pancasila maka kita yakin bahwa nilai-nilai Pancasila akan semakin tertanam di hati masyarakat Kabupaten Bone sehingga nantinya aktivitas masyarakat senantiasa mendapatkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.


"Saya berharap melalui kegiatan ini rasa Nasionalisme dalam diri kita semakin kuat sehingga melahirkan rasa cinta tanah air dalam diri kita semakin tinggi dan mampu berkontribusi dalam kemajuan pembangunan bangsa dan negara yang kita awali kemajuan Kabupaten Bone yang kita cintai," harapnya.


Adapun narasumber dalam kegiatan ini dari unsur Birokrasi, unsur TNI, Polri dan Akademisi yang membawakan materi 4 Pilar Kebangsaan, Pancasila, UUD 45, Bhinneka Tunggal Ika dan NKRI.


Hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 1407 Bone Letkol Inf Rizqi Hidayat Djohar, Kapolres Bone AKBP Ardyansyah,  perwakilan Irda Kabupaten Bone, Staf Ahli Bupati Bone Andi Alimuddin, serta para narasumber. [Ikhlas/Sugi]

Komentar

Tampilkan

  • Desa Panyili Jadi Kampung Pancasila, Warga Digembleng Wawasan Kebangsaan
  • 0

Terkini

Iklan