Iklan

Iklan

Tidak Khawatir Lagi, BAZNAS Bone Tanggung Tunggakan Biaya Pengobatan Baharuddin

30 November 2022, 1:20 PM WIB Last Updated 2022-12-02T06:52:02Z

Staf BAZNAS Kabupaten Bone Andi Jamil, saat melakukan pembayaran tunggakan biaya pengobatan Baharuddin, Selasa (29/11/2022) kemarin/ Foto : Dok. Baznas Bone

RAKYATSATU.COM, BONE
– Keluarga Baharuddin dapat bernafas lega. Pasalnya, Baharuddin yang tinggal di Jl Sungai Limboto, Kelurahan Ta, Kecamatan Tanete Riattang, Kabupaten Bone, yang awalnya memiliki beban biaya perawatan dan pengobatan di rumah sakit karena biaya operasi kakinya, mendapatkan bantuan dari BAZNAS Kabupaten Bone.

Biaya operasi kaki Baharuddin sekira Rp. 5 juta dan itu pun harus menunggak sebanyak Rp1 juta. BAZNAS Kabupaten Bone yang mengetahui hal tersebut langsung melakukan tindakan dengan membantu meringankan beban Baharuddin.

Melalui staf BAZNAS Kabupaten Bone, Baharuddin mendapatkan bantuan sebesar Rp. 1 juta pada hari Selasa (29/11/2022) kemarin. Bantuan tersebut diterima langsung Baharuddin sekeluarga.

“Semoga bantuan tersebut dapat meringankan beban ekonomi keluarga maupun menjadi solusi atas masalah yang tengah dihadapinya, harus di operasi akibat ibu jari kakinya (Baharuddin) terpisah terkena ujung bambu, dengan biaya admistrasi Rp. 5.000.000,” ujar staf BAZNAS Kabupaten Bone, Andi Jamil, Rabu (30/11/2022).

“Terima kasih kepada para Muzakki yang telah menunaikan zakat penghasilan/profesinya kepada Baznas Bone, semoga selalu di beri kelimpahan berkah dan Rahmat dari Allah SWT,” ujarnya lagi.

“Bapak Baharuddin tinggal ber tiga istri dan anaknya yang masih 4 tahun, bapak Burhanuddin menghidupi keluarganya bekerja membawa motor sampah Kelurahan yang upahnya Rp. 500.000/bulan, selain itu ia juga kerja serabutan untuk kecukupan keluarganya,” pungkasnya. [Ikhlas/Rasul]

Komentar

Tampilkan

  • Tidak Khawatir Lagi, BAZNAS Bone Tanggung Tunggakan Biaya Pengobatan Baharuddin
  • 0

Terkini

Iklan