Iklan

Iklan

Ketua PKK Sinjai Pantau Pelatihan Keterampilan Menjahit

19 Maret 2019, 8:01 PM WIB Last Updated 2019-03-19T19:35:53Z
RAKYATSATU.COM, SINJAI - Ketua TP PKK Kabupaten Sinjai, Hj. Andi Nurhilda Daramata Seto berkunjung ke Sekretariat PKK Kabupaten Sinjai untuk melihat langsung pelatihan keterampilan jahit menjahit, Selasa (19/03/2019).

Pelatihan jahit menjahit yang digelar oleh anggota PKK Kabupaten Sinjai ini diikuti oleh 40 peserta yang terbagi dari anggota PKK desa dan PKK Kecamatan yang berasal dari 4 Kecamatan yaitu Kecamatan Sinjai Timur, Kecamatan Sinjai Selatan, Kecamatan Bulupoddo dan Kecamatan Sinjai Utara.

Dalam pelatihan tersebut para peserta diberikan materi membuat dasar dan pola baju.

Dalam kunjungannya Hj. Andi Nurhilda menyampaikan kepada seluruh peserta pelatihan jahit menjahit untuk memanfaatkan apa yang diperoleh dalam kegiatan yang diikuti, agar kedepannya mereka bisa menjadikan hasil pelatihan sebagai bekal untuk membuka usaha kecil dan bisa membuat kreatifitas lain untuk memajukan dan meningkatkan perekonomian keluarga.

"Karya atau hasil jahitan terbaik nantinya akan diberikan hadiah," ujarnya.

Turut mendampingi Ketua PKK saat kunjungan yaitu Ketua DWP Kabupaten Sinjai, Sekretaris PKK, Para Anggota PKK, dan Para Anggota DWP Kabupaten Sinjai. (Ian/Humas)
Komentar

Tampilkan

  • Ketua PKK Sinjai Pantau Pelatihan Keterampilan Menjahit
  • 0

Terkini

Iklan