Iklan

Iklan

BPJS Kesehatan Cabang Watampone Laksanakan Sosialisasi di Kelurahan Biru, Ini Tujuannya

28 Maret 2019, 7:48 PM WIB Last Updated 2019-03-28T11:48:58Z
RAKYATSATU.COM, BONE - Guna meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap Program Jaminan Kesehatan Nasional–Kartu Indonesia Sehat(JKN-KIS), BPJS Kesehatan Cabang Watampone melaksanakan sosialisasi kepada seluruh kepala lingkungan dan ketua RT/RW di Kelurahan Biru, Kecamatan Tanete Riattang, Kabupaten Bone, di Aula Kelurahan Biru, Kamis (28/03/2019).

Kegiatan yang dilaksanakan di Ruang Pertemuan Kantor Lurah Biru yang dibawakan oleh Kepala Bidang Penagihan dan Keuangan BPJS Kesehatan Cabang Watampone, Anggrawati Yulita Nugraheni, turut dihadiri oleh Sekretaris Kelurahan beserta Staf Kelurahan Biru.

Anggrawati dalam pemaparannya secara lugas dan gamblang menjelaskan program JKN-KIS secara komperhensif, mulai dari apa itu Program JKN-KIS, Hak dan Kewajiban Peserta, Penyakit yang ditanggung dan tidak ditanggung, sampai
penyampaian terkait kunjungan KaderJKN-KIS kepada rumah peserta yang menunggak iuran.

“Jadi nanti kalau ada warga yang mendapat kunjungan dari seseorang yang mengatasnamakan dirinya Kader JKN-KIS,maka itu adalah kader BPJS Kesehatan yang ditugaskan untuk mengedukasi masyarakat terkait program JKN-KIS,termasuk melakukan penagihan iuran jika ada peserta yang menunggak,” ujar Anggrawati pada saat menyampaikan materi sosialisasi.

“Kepala Lingkungan beserta Ketua RT dan RW merupakan pemberi informasi yang paling dekat dengan masyarakat,sehingga diharapkan dengan adanya pemahaman yang baik dari seluruh kepala lingkungan beserta ketua RT dan RW di Kelurahan Biru, hal itu dapat memberikan dampak terhadap peningkatan pemahaman seluruh masyarakat di Kelurahan Biru," kata As’yari Pratama mewakili Lurah Biru.

Menutup kegiatan tersebut As’yari berharap agar peserta sosialisasi dapat berperan aktif dalam menyampaikan informasi yang telah didapatkan tersebut kepada masyarakat di wilayahnya masing-masing,sehingga masyarakat dapat memahami program ini dengan baik.

“Kita berharap nantinya tidak ada lagi masyarakat Kelurahan Biru yang tidak tahu bagaimana prosedur untuk mendapatkan pelayanan kesehatan, baik itu ditingkat pertama atau pun lanjutan. Kemudian tidak ada lagi masyarakat yang tidak tahu bagaimana cara membayar iuran dan di mana pembayaran iuran dapat dilakukan," ujar As'yari yang akrab disapa Ririn.

"Apalagi dengan adanya beberapa perubahan aturan terkait pelaksanaan program JKN-KIS, kami berharap masyarakat di Kelurahan Biru telah memahami hal tersebut,” pungkasnya.  (Rasul)
Komentar

Tampilkan

  • BPJS Kesehatan Cabang Watampone Laksanakan Sosialisasi di Kelurahan Biru, Ini Tujuannya
  • 0

Terkini

Iklan