Iklan

Iklan

Pemain Asal Kamerun Bakal Berlaga di Turnamen Sepak Bola Ahmading-St Rabiah Cup 2019

11 Februari 2019, 8:49 PM WIB Last Updated 2019-02-11T12:49:05Z
RAKYATSATU.COM, BONE - Turnamen sepak bola Ahmading-St Rabiah Cup 2019 boleh dikatakan, salah satu turnamen bergengsi di Kabupaten Bone.

Pasalnya, turnamen sepak bola yang dilaksanakan di lapangan sepak bola Lawari, Desa Bolli, Kecamatan Ponre itu selalu dihadiri pemain asing.

Pada pelaksanaan Turnamen Sepak Bola Ahmading-St Rabiah Cup 2018 lalu, salah seorang pemain asing berasal dari Aljazair. Kali ini di 2019, salah seorang pemain asing yang bakal berlaga di turnamen tersebut adalah Felix Yetma berkewarganegaraan Kamerun.

Felix Yetma yang dikontrak oleh kesebelasan AAP Lagalaxi (salah satu peserta Turnamen Sepak Bola Ahmading-St Rabiah Cup) bahkan pernah merumput di Liga Primere Indonesia bersama Manado United FC.

Informasi yang berhasil dihimpun Rakyatsatu.com, Senin (11/02/2019), Felix Yetma saat ini sedang berada di markas AAP Lagalaxi, Kecamatan Mare untuk mempersiapkan diri berlaga di turnamen sepak bola Ahmading-St Rabiah Cup 2019 yang sudah berlangsung tiga hari ini, sejak pembukaan, Sabtu (09/02/2019).

"Felix Yetma sudah berada di Mare bersama pemain AAP Lagalaxi lainnya. Ia (Felix) sudah dua hari di Mare," ujar sumber Rakyatsatu.com, Senin (11/02/2019).

Kesebelasan AAP Lagalaxi Mare akan bertanding pada hari Kamis (14/02/2019) berhadapan kesebelasan Laskar Biru Kelurahan Biru.

Selain Felix Yetma, sejumlah pemain dari luar Kabupaten Bone juga memperkuat sejumlah kesebelasan yang berlaga di turnamen sepak bola Ahmading-St Rabiah Cup 2019, seperti dari Kota Makassar, Sinjai, Maros, Bulukumba, Wajo, dan Kabupaten Luwu.  (Rasul)
Komentar

Tampilkan

  • Pemain Asal Kamerun Bakal Berlaga di Turnamen Sepak Bola Ahmading-St Rabiah Cup 2019
  • 0

Terkini

Iklan