Iklan

Iklan

Ini Penyebab Pengcab PBSI Bone Belum Laksanakan Muscab

29 November 2018, 12:00 PM WIB Last Updated 2018-11-29T04:00:17Z
RAKYATSATU.COM, BONE - Pengurus Cabang (Pengcab) Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Bone, hingga saat ini belum melaksanakan Musyawarah Cabang (Muscab), padahal masa kepengurusan Pengurus Cabang telah berakhir.

Salah seorang pengurus PBSI Provinsi Sulsel, M Sirwan, mengatakan kalau masa kepengurusan Pengcab PBSI Bone telah berakhir di tahun 2018 ini, namun belum melaksanakan Muscab untuk memilih kepengurusan yang baru.

"Masa kepengurusan Pengcab PBSI Bone telah berakhir dan sudah seharusnya melaksanakan Muscab. Coba kita tanya Ketua Pengcab PBSI Bone," ujar M Sirwan.

Ketua Pengcab PBSI Bone, Andi Firdaus Massalinri, ketika ditemui Rakyatsatu.com, mengakui kalau masa kepengurusan Pengcab PBSI Bone telah berakhir.

Namun ia belum melaksanakan Musyawarah Cabang dengan alasan menunggu kepastian dari PBSI Provinsi Sulsel.

"Memang masa kepengurusan Pengcab PBSI Bone telah berakhir dan itu sudah kita sampaikan secara lisan melalui telepon kepada salah seorang pengurus PBSI Provinsi Sulsel yakni pak Sirwan, tetapi sampai saat ini belum ada petunjuk dan kepastian. Kalau saya biar hari ini juga siap melaksanakan Muscab, tergantung dari PBSI Provinsi Sulsel," tegas Andi Firdaus, sewaktu ditemui di gedung DPRD Bone.

Bahkan menurutnya, dirinya menjadi Ketua Pengcab PBSI Bone masa kepengurusan 2014 - 2018 karena terpaksa dan bukan kemauan sendiri.

"Dulu saya memang tidak pernah mau menjadi Ketua Pengcab PBSI Bone karena pengetahuan saya sangat minim di bulutangkis, tetapi langsung dilakukan penunjukan oleh pengurus Pengcab PBSI Bone saat itu," akunya. (Rasul)
Komentar

Tampilkan

  • Ini Penyebab Pengcab PBSI Bone Belum Laksanakan Muscab
  • 0

Terkini

Iklan