Iklan

Iklan

Kasrem 141/Tp Tutup Latihan Posko I, Ini Sejumlah Harapan Danrem 141/Tp

31 Oktober 2018, 12:40 PM WIB Last Updated 2018-10-31T04:40:39Z
RAKYATSATU.COM, TAKALAR - Latihan Posko I Yonif 726/Tml TA 2018 resmi berakhir setelah Kasrem 141/Tp, Letkol Inf Bobbie Triyantho, menutup kegiatan tersebut pada hari ini, Rabu (31/10) di Aula Mayonif 726/Tml.

Dalam amanat Danrem 141/Tp yang dibacakan oleh Kasrem 141/Tp mengatakan, dengan berakhirnya latihan Posko I ini, diharapkan kemampuan prosedur hubungan Komandan dan Staf semakin meningkat, serta siap melaksanakan latihan selanjutnya sesuai dengan mekanisme latihan.

Diharapkan juga semakin memiliki visi yang sama dalam penerapan prosedur Komando dan Staf dalam suatu operasi mulai proses perencanaan, persiapan, pelaksanaan dan pengakhiran, serta dapat mencermati dan mengantisipasi dinamika situasi yang mungkin terjadi sehingga dapat mengambil langkah yang tepat dan proporsional.

Semua materi yang telah disimulasikan melalui latihan Posko I ini, hendaknya dipedomani untuk dikembangkan khususnya terkait dengan pelaksanaan operasi lawan insurjensi.

Hasil evaluasi yang dilakukan oleh penyelenggara latihan agar dijadikan masukan guna menyempurnakan dan perbaikan untuk pelaksanaan latihan Posko II yang dalam waktu dekat akan dilaksanakan.

Paur Prod Penrem 141/Tp, Lettu Arh Darwis, mengatakan sebelum dilaksanakan penutupan, terlebih dahulu dilakukan kaji ulang Latihan Posko I Yonif 726/Tml TA. 2018 oleh Kawasdal Letkol Arm Yuwono, S.Sos., M.M.(Dandim 1415/Selayar), di Aula Mayonif 726/Tml Kabupaten Takalar.

Kawasdal menyampaikan penyiapan dan pelaksanaan pelaku latihan Posko I Yonif 726/Tml sudah sangat baik namun masih terdapat kekurangan yang perlu diperbaiki karena dalam waktu dekat akan dilaksanakan latihan Posko II, tapi secara keseluruhan Latihan Posko I ini sudah memuaskan dan sangat baik.

Kemudian dilanjutkan dengan pengumuman hasil nilai pejabat pelaku Latihan Posko I oleh Kepala Tim Penilai Dandim 1424/Sinjai Letkol Inf Oo Sahrojat, S.Ag, M.Tr(Han). Perwira Staf terbaik diberikan kepada Pasi Ops Yonif 726/Tml, dan staf intel sebagai staf terbaik.

Hadir pada kegiatan penutupan latihan adalah seluruh penyelenggara Latihan Posko I Yonif 726/Tml, dan pelaku Latihan Posko I Yonif 726/Tml Korem 141/Tp Tahun 2018.  (Rasul)
Komentar

Tampilkan

  • Kasrem 141/Tp Tutup Latihan Posko I, Ini Sejumlah Harapan Danrem 141/Tp
  • 0

Terkini

Iklan