Iklan

Iklan

Instansi Lain Patut Tiru, Aplikasi Sistem Informasi Perkara Sat Reskrim Polres Bone (SIKARE)

31 Juli 2018, 11:35 AM WIB Last Updated 2018-07-31T03:35:00Z

RAKYATSATU.COM, BONE - Guna memudahkan pelayanan informasi dan pengontrolan/pengawasan perkara/kasus yang profesional, transparan dengan sistem IT, Polres Bone launching program Sistem Informasi Perkara Sat Reskrim Polres Bone (SIKARE), di ballroom Hotel Helios, Jl Langsat Watampone, Selasa (31/07).

Kapolres Bone, AKBP Muhammad Kadarislam Kasim, mengatakan, program SIKARE ini untuk memudahkan masyarakat mendapatkan informasi melalui IT seprti handphone dan memudahkan pula pelayanan serta tidak ada lagi alasan ada berkas perkara yang tercecer.

Olehnya itu, ia berharap peran aktif masyarakat dan seluruh elemen masyarakat untuk berperan aktif memberikan informasi melalui program SIKARE yang dapat di donwload di handphone (Hp) android melalui play store.

Demikian pula kepada ingsan pers akan tetap terus memberikan masukan dan kritikan (kontrol) demi pengembangan dan peningkatan kualitas serta pelayanan di Mapolres Bone.

"Peran aktif masyarakat sangat kita harapkan dalam memberikan informasi, demikian pula para wartawan agar terus melakukan kontrol, terutama pada personel Polres Bone agar dapat terwujud profesionalisme anggota personel Polres Bone," harap AKBP Muhammad Kadarislam Kasim.

Untuk itu, setiap anggota Polri harus Profesional dan harus sesuai SOP dalam mengemban tugasnya dan harus mengituasi perkembangan, terutama yang lagi trend saat ini situasi zaman now.

"Dengan adanya Sikare maka tidak ada lagi berkas yang hilang. Tidak ada kejahatan yang sempurna, mari kita lawan kejahatan," tegasnya.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Bone, AKP Darma P Negara, mengatakan bahwa, program SIKARE ini tercipta melalui sejumlah pengalaman pribadinya dalan mengontrol suatu perkara/kasus.

Ia menjelaskan, Visi Misi SIKARE berpedoman pada Nawa Cita Presiden RI yakni, menolak negara lemah dengan melakukan reformasi sistem dan penegakan hukum yang bebas korupsi, bermartabat dan terpercaya.

Selain itu berpedoman pula pada Program Prioritas Kapolri, yakni pelayanan publik mudah dan berbasis IT, penguatan Harkamtibmas, penegakan hukum yang profesional dan berkeadilan, serta Quick Wins.

Sedangkan maksud dan tujuan program SIKARE ini yakni membentuk personel Polres Bone, khsusnya  perosnel Sat Reksrim Polres Bone yang profesional, transparansi, kepastian hukum, digitalisasi Administrasi Penyidikian (mindik), informasi surat pemberitahuan perkembangan Hasil Penyidikan (SP2HP), Laporan Kriminalitas dari Masyarakat dan info berita terkini.

"Kita berharap partisipasi masyarakat untuk memberikan informasi di program SIKARE dan apabila ada informasi atau aduan maka akan segera kita tindak lanjuti," pungkas AKP Darma P Negara.

Hadir pada launching program SIKARE tersebut, diantaranya Kepala Pengadilan Negeri (PN) Watampone, Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Bone, Wakapolres Bone, para Kabag dan Kasat serta Kapolsek dalam satuan kerja Polres Bone.  (Rasul)
Komentar

Tampilkan

  • Instansi Lain Patut Tiru, Aplikasi Sistem Informasi Perkara Sat Reskrim Polres Bone (SIKARE)
  • 0

Terkini

Iklan