Iklan


Iklan

Kerjasama KPU, IJW Gelar Diskusi Politik

25 Oktober 2017, 11:15 PM WIB Last Updated 2017-10-26T02:03:35Z
RAKYATSATU.COM, WAJO - Ikatan Jurnalis Wajo (IJW) bekerjasama dengan Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Wajo, menggelar kegiatan Ngobrol Politik (Ngopi), di Warkop Raisa, jalan RA Kartini, Kota Sengkang, Rabu (25/10) malam.

Pada diskusi politik yang mengangkat tema "Road To Pilkada Wajo 2018" itu, menghadirkan para Bakal calon (Balon) Bupati dan Wakil Bupati Wajo, tokoh masyatakat, tokoh pemuda dan insan pers.

Ketua Ikatan Jurnalis Wajo, Abdul Muis mengatakan, kegiatan "Ngopi" ini merupakan salah satu pendidikan politik bagi kalangan masyarakat.

"Melalui kegiatan ini, kita berharap dapat menciptakan pemilih yang rasional, yyakni pemilih yang menentukan pilihannya bukan karena tekanan, money politik, melainkan karena Visi misi calon yang akan dipilih," jelasnya.

Selain itu, Lanjut wartawan Harian Rakyat Sulsel ini, kegiatan ini juga sebagai wadah untuk mensosialisasikan aturan- aturan KPU yang baru. Disamping itu, KPU juga dapat memainkan perannya memberikan pemahaman terhadap pemilih.

Seperti diketahui, di Sulawesi Selatan (Sulsel) terdapat 12 Kabupaten Kota yang mengadakan Pemilukada yakni, Kabupaten Bantaeng, Jeneponto, Sinjai, Bone, Wajo, Sidrap, Pinrang, Enrekang, Luwu serta Kota Makassar dan Parepare, dan juga Pemilihan Gubernur (Pilgub). (**)

Komentar

Tampilkan

  • Kerjasama KPU, IJW Gelar Diskusi Politik
  • 0

Terkini

Iklan