![]() |
Syaiful Alam
|
Pada kesempatan itu, calon Bupati Luwu dengan akronim Salam, menawarkan profram rumah anak negeri, yang merupakan pejewantahan dari UUD khususnya pasal 34, tentang anak yatim dab terlantar yang harus dipelihara negara.
"Ini merupakan program yang pertama di Indonesia, melalui program ini kami harapkan tidak ada anak yang tidak sekolah karena tidak memiliki tas atau buku. Daerah akan memfasilitasi ini," tandasnya.
Lebih jauh, Saiful Alam menjelaskan jika nantinya rumah anak negeri akan didirikan diempat wilayah yang ada dikabupaten Luwu.
"Kita akan letakkan diempat wilayah kabupaten Luwu, sehingga nantinya mereka akan tetap sekolah, ini program kami," ujarnya.
Hal lainya yang disampaikan oleh Saiful Alam yakni program untuk mengatasi dekadensi moral. Kedatangan Syaiful Alam didampingi puluhan tim dan keluarga. (Irmus)