Iklan


Iklan

Prihatin, BRI Peduli Cabang Wajo Beri Bantuan Korban Banjir

11 Juli 2017, 8:04 PM WIB Last Updated 2017-08-02T16:14:30Z
RAKYATSATU.COM, WAJO - Bencana banjir yang melanda Kabupaten Wajo yang  mengakibatkan ratusan rumah serta ribuan hektar persawahan  rusak membuat PT Persero Bank BRI Cabang Sengkang Kabupaten Wajo turut prihatin.

Karena hal itu melalui program BRI Peduli, Bank BRI turun langsung ke lapangan memberikan bantuan kemanusiaan untuk korban banjir, Selasa (11/7).

Kepala Cabang BRI  Sengkang, Agung Bundho Yudho saat ditemui mengatakan, pemberian sembako kepada korban banjir ini merupakan kepedulian kami dari Bank BRI Cabang Sengkang kepada masyarakat yang tertimpa musibah, kami juga berharap bantuan ini bisa meringankan beban saudara kita yang diterpa musibah dibeberapa kecamatan di Kabupaten Wajo.

" Bantuan ini merupakan wujud kepedulian kami terhadap korban banjir, dan berharap bantuan kami
bisa meringankan saudara kita yang terkena dampak banjir kiriman Kabupaten tetangga," ujar Agung

Bantuan berupa sembako sebanyak ratusan paket tersebut akan didistribusikan ke sejumlah
kecamatan, Kelurahan/Desa yang terkena dampak banjir, penyaluran bantuan sembako yang dilakukan BRI Cabang Sengkang terserbut sudah didistribusikan sejak tanggal 09 Juli hingga hari yang meliputi beberapa kecamatan yang terkena dampak banjr.

" Kita mulai distribusikan bantuan sembako ini, sejak hari minggu yang lalu yang ditandai dengan pemberian paket sembako secara simbolis. dan Alhamdulilah hingga hari ini pendistribusian ratusan paket sembako sudah disalurkan ditiga Kecamatan," kata Agung beberapa waktu lalu.

Selain itu, dirinya juga berharap kepada seluruh masyarakat Wajo, agar bersama-sama berupaya
meminimalisir banjir yang setiap tahun melanda Kabupaten Wajo, dengan cara membersihkan saluran drenase dan menjaga kebersihan lingkungan masing-masing.

"Selain pemerintah daerah, kita semua harus ikut membantu dan berupaya agar bisa meminimalisir
banjir kiriman Kabupaten tetangga tersebut," tambahnya (**)
Komentar

Tampilkan

  • Prihatin, BRI Peduli Cabang Wajo Beri Bantuan Korban Banjir
  • 0

Terkini

Iklan