Iklan


Iklan

Amru Saher Siap Bersaing Dapatkan Dukungan Golkar

12 Juli 2017, 11:57 AM WIB Last Updated 2017-08-02T16:14:30Z
Amru Saher
RAKYATSATU.COM, BELOPA - Tim Pemenangan kandidat Bupati Luwu, Amru Saher, menyerahkan biodata ke DPD I Golkar Sulsel, Selasa (11/7), di kantor DPD I Golkar Sulsel, petang tadi. 

Data tersebut diserahkan setelah nama Wakil Bupati Luwu itu, dimasukkan dalam salah satu bakal calon usungan Golkar pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Luwu 2018 mendatang.

Amru Saher mengaku siap bersaing dengan kandidat lainnya untuk dipilih menjadi usungan Golkar. "Saya berterima kasih ke Golkar yang telah memasukkan nama saya sebagai kandidat usungannya di pilkada. Saya siap bersaing dengan kandidat lainnya," kata Amru Saher, Rabu (12/7).

Rencananya, seluruh kandidat Golkar Luwu akan menjalani fit and proper test pada Jumat mendatang. Hanya saja agenda tersebut ditunda lantaran bertepatan dengan kedatangan Presiden Jokowi di Makassar.

Dia mengatakan punya hubungan emosional dengan Partai Golkar. Sebab, pada Pilkada Luwu 2013 lalu, dia bersama Andi Mudzakkar diusung partai berlambang pohon beringin itu. 

Kendati namanya tidak direkomendasikan oleh DPD II Golkar Luwu, Amru Saher bersama tiga kandidat lainnya yakni Basmin Mattayang, Syukur Bijak dan Bachrianto Bachtiar. 

Adapun dua nama yang diusulkan Golkar Luwu adalah Sul Arrahman dan Patahuddin. Selain di Golkar, Amru juga sudah mendaftar di sejumlah partai seperti PPP, PDI Perjuangan, PBB dan lainnya. (Irmus)


Komentar

Tampilkan

  • Amru Saher Siap Bersaing Dapatkan Dukungan Golkar
  • 0

Terkini

Iklan