Iklan

Iklan

29 Kesebelasan Berlaga di Tellongeng Cup I 2023 Perebutkan Hadiah Puluhan Juta

04 Oktober 2023, 8:19 PM WIB Last Updated 2023-10-04T17:21:51Z

Pelaksanaan adu penalti antara kesebelasan Lampoko Vs kesebelasan An Nurain di Turnamen Tellongeng Cup I 2023, Rabu (4/10/2023)/ Foto : Rasul

RAKYATSATU.COM, BONE
- Turnamen sepak bola Tellongeng Cup I 2023 yang dilaksanakan di lapangan sepak bola Dusun Sanrego Desa Tellongeng Kecamatan Mare Kabupaten Bone Provinsi Sulawesi Selatan sudah berlangsung beberapa hari, sejak dibuka pada tanggal 24 September 2023 lalu.


Sebanyak 29 kesebelasan yang mengikuti turnamen tersebut dengan total hadiah Rp. 16 juta, yang diperkirakan selesai pada tanggal 10 Oktober 2023 nantinya.


Sebagaimana yang dikemukakan Sekretaris Desa (Sekdes) Tellongeng, Herlina saat ditemui di sela-sela pertandingan antara kesebelasan Lampoko dan kesebelasan An Nurain, Rabu (04/10/2023).


"Ada 29 kesebelasan yang bertanding. Turnamen dibuka pada tanggal 24 September dan akan berakhir 10 Oktober 2023 dengan total hadiah Rp. 16 juta," ujar Herlina.


Lanjutnya, turnamen Tellongeng Cup I 2023, selain sebagai ajang pertandingan dalam memberikan hiburan bagi masyarakat sekaligus sebagai ajang silaturahmi antara pemain, oficial dan pecinta atau pelaku sepak bola. 


"Kami melaksanakan turnamen ini sebagai salah satu wahana hiburan bagi masyarakat sekaligus ajang silaturahim. Saya mewakili Pemerintah Desa Tellongeng dan segenap masyarakat serta panitia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu menyukseskan turnamen ini dan terkhusus lagi bagi sponsor ship," tutur Herlina. 


"Kami juga meminta maaf jika ada hal-hal yang tak berkenan selama turnamen ini berlangsung. Terima kasih pula kepada Pemerintah Kecamatan Mare, Kapolsek Mare dan Danramil Mare atas bantuan dan perhatiannya ke kami," tambah Herlina. 


Ia juga menuturkan bahwa selama turnamen berlangsung, Babhinkamtibmas Tellongeng dan Kadai, Aiptu Andi Sultin Fajar dan Babinsa Tellongeng, Serda Anis Radi selalu hadir bersama para pengamanan lainnya (TNI-POLRI) di lapangan. 


Pada hari Rabu (4/10/2023) dipertandingan kedua, mempertemukan kesebelasan Lampoko Vs kesebelasan An Nurain, yang dimenangkan kesebelasan Lampoko lewat adu penalti (4 - 3), setelah kedua kesebelasan bermain imbang 0 - 0. [Ikhlas/Rasul]

Komentar

Tampilkan

  • 29 Kesebelasan Berlaga di Tellongeng Cup I 2023 Perebutkan Hadiah Puluhan Juta
  • 0

Terkini

Iklan