Iklan

Iklan

LemINA Gandeng Disdik Sasar 10 Sekolah di Bone Begini Programnya

04 Oktober 2022, 10:19 AM WIB Last Updated 2022-12-02T05:53:00Z

RAKYATSATU.COM, BONE – Yayasan Lembaga Mitra Ibu dan Anak (lemINA) bekerjasama Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Bone melakukan monitoring dan evaluasi (Monev) sarana prasarana di 10 Sekolah sasaran, Selasa (4/10/2022).

Sekolah sasaran tersebut yaitu SDN 23 Jeppe’e, SDN 25 Mattiro Walie Kecamatan Tanete Riattang Barat, SDN 41 Mallari Awangpone, SD Inpres 4/82 Melle Palakka, SDN 207 Apala Barebbo, SDN 254 Tebba Salomekko, SDN 242 Padaelo, SD Inpres 6/75 Walerenreng Kecamatan Cina, SDN 1 Watampone dan SDN 8 Watampone Kecamatan Tanete Riattang.

Nurfadillah fasilitator Lemina didampingi tim dari Dinas Pendidikan Bidang SD Supriani mengatakan, sekolah sasaran dari Lemina selain membantu segi material juga memberikan pelatihan bagi guru.

“Yayasan Lemina adalah lembaga mitra ibu dan anak yang bergerak dibidang kualitas hidup ibu dan anak termasuk tentang program manajemen edukasi kesehatan menstruasi serta memberikan pelatihan kepada guru-guru,” jelas Nurfadillah.

“Program tersebut adalah bentuk dorongan dari Lemina kepada sekolah terutama pemberian bantuan sarana toilet bagi perempuan,” ungkapnya. [Ikhlas/Sugi]

Komentar

Tampilkan

  • LemINA Gandeng Disdik Sasar 10 Sekolah di Bone Begini Programnya
  • 0

Terkini

Iklan