Iklan

Iklan

Begini Cara Danramil 07/TR Terapkan Disiplin dan Pengawasan Personelnya

26 Desember 2019, 12:52 PM WIB Last Updated 2019-12-26T04:52:03Z
RAKYATSATU.COM, BONE - Sebagai bentuk penerapan disiplin dalam hal pengawasan terhadap para anggotanya, Danramil 07/Tanete Riattang (TR) Kodim 1407/Bone Kapten Chb Eko Ermawanto memberikan pengarahan/Jam Komandan kepada anggotanya, di Aula Makoramil 07/Tanete Riattang, Kamis (26/12/2019).

Dalam kegiatan tersebut, Kapten Chb Eko Ermawanto menyampaikan bahwa Jam Komandan sebagai salah satu wadah untuk memberikan informasi dan penekanan-penekanan maupun troop info kepada para prajurit.

Ia menjelaskan, Jam Komandan menurutnya sama halnya dengan kegiatan apel, baik itu apel pagi maupun siang dan bertujuan untuk pengecekan personel maupun materil serta menginformasikan berbagai hal.

"Lewat Jam Komandan, kita mengecek kesiapan dan kondisi personel baik materil serta memberikan pengarahan khususnya dalam tugas," jelasnya.

Selain itu, ia juga membahas tentang evaluasi kegiatan selama Th 2019 serta mengecek kesiapan Koramil 07/TR dalam menyambut Tahun baru 2020 dan menekankan penggunaan media sosial (medsos) dengan bijak.

Danramil 07/TR menegaskan kepada anggota untuk tetap solid dan semangat kerja dalam menjalankan tugas pokok dan fungsi (tupoksi) sebagai aparat Komando Kewilayahan.

Pada kesempatan tersebut, Kapten Chb Eko juga menyampaikan tentang pembinaan teritorial sebagai fungsi utama TNI AD merupakan bagian dari tugas TNI AD untuk membantu Pemerintah Daerah.  (Rasul)
Komentar

Tampilkan

  • Begini Cara Danramil 07/TR Terapkan Disiplin dan Pengawasan Personelnya
  • 0

Terkini

Iklan