Iklan

Iklan

Program Rumah Singgah di Makassar, Warga Ucapkan Terima Kasih ke Bupati Sinjai

07 Juli 2019, 2:03 PM WIB Last Updated 2019-07-07T06:03:11Z
RAKYATSATU.COM, SINJAI - Program Rumah Singgah yang diluncurkan oleh Pemerintah Kabupaten Sinjai dibawah Kepemimpinan Andi Seto Gadhista Asapa-Andi Kartini Ottong, untuk membantu masyarakat yang tengah menjalani pengobatan di Rumah Sakit Kota Makkassar patut diacungi jempol.

Pasalnya, keberadaan Rumah Singgah tersebut sangat membantu warga yang berasal dari seluruh pelosok di Bumi Panrita Kitta untuk beristirahat saat mengantar keluarga yang berobat di Rumah Sakit Kota Makassar dengan gratis tanpa perlu mencari penginapan berbayar.

Seperti diungkapkan Ismail warga Manipi, Kecamatan Sinjai Barat. Ia mengaku sangat terbantu dengan fasilitas Rumah Singgah yang telah diberikan oleh Pemkab Sinjai. Ismail yang tengah berobat di Makassar karena divonis terkena Maksilektomi juga mengungkapkan ucapan terima kasih kepada Bupati Sinjai atas fasilitas tersebut.

Apalagi menurut Ismail, karena selain Rumah yang disiapkan Pemkab kepada seluruh pasien dari Sinjai juga ada perawat yang ramah tulus mengantar ke Rumah Sakit saat mendaftar dan melakukan kontrol. Bahkan kata Ismail, di Rumah Singgah itu juga disiapkan makan dan minum setiap hari (tiga kali sehari semalam).

"Saya sangat berterima kasih kepada Bapak Bupati Sinjai (Andi Seto Gadhista Asapa) karena adanya rumah singgah yang disiapkan setiap peserta BPJS kelas III yang berobat di Ujung Pandang (Kota Makassar) dan juga terima kasih kepada semua perawat yang telah disiapkan untuk kita semua yang mengantar setiap kita pergi mendaftar dan kontrol di Rumah Sakit," ucap Ismail di Makassar, Minggu (07/07/2019).

Sebelumnya, Kepala Dinas Kesehatan Sinjai, dr. Andi Suryanto Asapa menjelaskan bahwa, Rumah Singgah di Makassar merupakan program yang diprioritaskan untuk memberikan pelayanan bagi keluarga kurang mampu yang terkadang terkendala berobat ke Makassar karena faktor financial dan tidak adanya fasilitas menginap bagi keluarga pasien di Makassar.

"Dengan program ini, keluarga pasien tidak lagi mengeluhkan permasalahan ini karena Pemda sudah menyiapkan rumah singgah yang dekat dengan akses RSU rujukan," kata dr. Dedet sapaan Andi Suryanto Asapa.

Sekedar diketahui, Bidang kesehatan merupakan salah satu urusan pemerintahan yang berkaitan dengan pelayanan dasar. Program 100 hari Pasangan Andi Seto Gadhista Asapa-Andi Kartini Ottong ini merupakan janji politik saat kampanye yang diharapkan akan berkontribusi dalam pencapaian Visi Misi dan target pencapaian Standar Pelayanan Minumun (SPM) Bidang Kesehatan. (Asw) 
Komentar

Tampilkan

  • Program Rumah Singgah di Makassar, Warga Ucapkan Terima Kasih ke Bupati Sinjai
  • 0

Terkini

Iklan