Iklan

Iklan

Selain Mendapatkan Jalan dan Jembatan Baru, Masyarakat Sasaran TMMD Juga Dapat Pengetahuan dan Bibit Tanaman serta Bansos

18 Juli 2018, 8:33 AM WIB Last Updated 2018-07-18T00:33:39Z
RAKYATSATU.COM, SELAYAR - Program kerja atau agenda TMMD ke-102 TA 2018 Kodim 1415/Kep Selayar, benar-benar dirasakan dampaknya bagi masyarakat di lokasi kegiatan TMMD seperti di Desa Laiyolo dan Desa Harapan, Kecamatan Bontosikuyu.

Pasalnya, selain kegiatan fisik berupa perintisan jalanan baru dan pembangunan jembatan di Desa Laiyolo dan Desa Harapan, dilaksanakan pula kegiatan non fisik yang bersentuhan langsung dengan masyarakat, seperti pemberian bantuan bibit tanaman, penyuluhan dan bantuan sosial (bansos)

"Kegiatan TMMD bukan hanya fisik tetapi ada juga non fisik seperti pemberian bantuan dan penanaman bibit tanaman, penyuluhan dan bansos. Semua itu demi kesejahteraam masyarakat. Rakyat ibu kandung TNI," jelas Kepala Penerangan Korem (Kapenrem) 141/Tp, Mayor Inf Mansur Kole, Rabu (18/07).

Seperti yang dilaksanakan dihari ketujuh atau sepekan pelaksanaan kegiatan TMMD Reguler ke-102 TA 2018 Kodim 1415/Kep Selayar, pasca upacara pembukaan, dilaksanakan Penyuluhan Kesehatan dan Penyerahan Bansos.

"Khusus untuk penyuluhan kesehatan, menghadirkan dua orang pemateri masing-masing atas nama Andi Marwah, SKM, dan Hardiyanti Rafik, SP,. SI," ujar Mayor Inf Mansur Kole.

Sejumlah materi penyuluhan disampaikan dihadapan ratusan warga masyarakat Desa Harapan, Kecamatan Bontosikuyu diantaranya, materi keberfungsiaan keluarga dalam aspek psikologi, dampak penyalahgunaan narkoba, psikotropika, dan penularan HIV/AIDS.

Usai acara penyuluhan kesehatan dilanjutkan dengan kegiatan penyerahan bantuan sosial berupa sembako dan beras yang diserahkan berturut-turut oleh Kasdim 1415/Kepulauan Selayar, Mayor Inf Junaid, Danramil 1415/01 Bontosikuyu, Mayor Arh Ahmad Sarro, Kapolsek Bontosikuyu AKP Munasir, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXIX Kepulauan Selayar Novi Tri Kusumaningrum Yuwono, Camat Bontosikuyu yang diwakili Sekretaris Desa Harapan Juslianto, berturut-turut koordinator mahasiswa Tematik UNHAS Makassar Zul Fajri, Sekretaris mahasiswa KKN Tematik UNHAS Makassar Jusman.

"Penyerahan dilakukan panitia kepada ratusan warga masyarakat tidak mampu di wilayah administratif Pemerintahan Kecamatan Bontosikuyu," pungkas Mayor Inf Mansur Kole.  (Rasul)
Komentar

Tampilkan

  • Selain Mendapatkan Jalan dan Jembatan Baru, Masyarakat Sasaran TMMD Juga Dapat Pengetahuan dan Bibit Tanaman serta Bansos
  • 0

Terkini

Iklan