Iklan

Iklan

Gelar Dzikir, Bupati Bone Berharap 2023 Lebih Baik

31 Desember 2022, 9:07 PM WIB Last Updated 2023-01-01T13:09:25Z

Bupati Bone Dr. H. A. Fahsar M Padjalangi bersama Wakil Bupati Bone Drs. H. Ambo Dalle dan unsur Forkopimda Kabupaten Bone menggelar Doa dan Dzikir akhir tahun, di Rumah Jabatan Bupati Bone, Jl. Petta Ponggawae, Kota Watampone, Sabtu (31/12/2022)/ Foto : Dok. dokprokopim_ALLFG

RAKYATSATU.COM, BONE
- Bupati Bone Dr. H. A. Fahsar M Padjalangi bersama Wakil Bupati Bone Drs. H. Ambo Dalle dan unsur Forkopimda Kabupaten Bone menggelar Doa dan Dzikir akhir tahun.


Doa dan Dzikir dipandu oleh Dr Abu Bakar bersama Tim. Acara berlangsung di Rumah Jabatan Bupati Bone, Jl. Petta Ponggawae, Kota Watampone, Sabtu (31/12/2022).


Bupati Bone Dr. H. A. Fahsar M Padjalangi dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada para penghafal simaan Al-Aqur'an sehingga kepada mereka diberikan hadiah khusus berupa Door Prize.


Bupati Fahsar juga mengajak para penghafal atau pelaku simaan Al-Qur'an untuk terus mendoakan keselamatan Kabupaten Bone dan para pemimpin daerah ini.


"Kita berharap ada rahmat dan berkah terhadap simaan Al-Qur'an ini karena saya merasakan sendiri manfaatnya yakni di Bone ini adem adem saja berkat doa para penghafal Al-Qur'an," ujarnya


"Jadi ingat kalau berdoa, doakan juga Bone agar diberkahi oleh Allah dan doakan juga Bupati semoga dirahmati Allah," ucap Fahsar


Bupati juga mengajak para hadirin untuk merenungi dan mengintropeksi diri apa kelemahan dan kekurangan yang dialami tahun sebelumnya.


"Mari kita intropeksi diri dan merenungi apa kelemahan dan kekurangan yang kita alami di tahun 2022 dan kedepan jangan lagi berulang kekurangan itu. Dengan Dzikir dan doa ini kita berdoa dan memohon semoga ada petunjuk dari Allah SWT sehingga Bone ini bisa lebih baik lagi di Tahun 2023," harap A. Fahsar.


Selain penyerahan hadiah Door Prize oleh Bupati Bone juga dirangkaikan Tausyiah dibawakan oleh Dr. Syamsuri Jufri, S.Sos, MA (Wakil Ketua Yayasan Pesantren Madani dan Ketua Prodi PGMI UIN Alauddin Makassar). [Ikhlas/Sugi]


Foto : (dokprokopim_ALLFG)



Komentar

Tampilkan

  • Gelar Dzikir, Bupati Bone Berharap 2023 Lebih Baik
  • 0

Terkini

Iklan