Iklan

Iklan

Polres Bone dan Batalyon C Pelopor Kompak Kibarkan Merah Putih di Puncak Bottoa

02 Agustus 2020, 11:15 PM WIB Last Updated 2020-08-02T15:15:48Z

RAKYATSATU.COM, BONE
- Berbagai kegiatan dilaksanakan dalam menyambut HUT Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia. Salah satunya di Kabupaten Bone dilaksanakan upacara pembentangan Bendera Merah Putih di Puncak Bottoa, Desa Cingkang Kecamatan Barebbo Kabupaten Bone, Minggu (02/08/2020).



Kegiatan tersebut inisiasi Kapolres Bone AKBP Try Handako Wijaya Putra, SIK yang melibatkan 6 (enam) SST personel Polres Bone dan 1 (satu) SST personel Batalyon C Pelopor dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.


Dalam amanatnya Kapolres Bone menyampaikan puji syukur kepada Allah SWT karena kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik, serta ucapan terima kasih kepada seluruh personel yang terlibat dimana kegiatan ini merupakan prosesi akhir dari pembuatan film dengan tema "Merajut Indonesia Maju".




Film ini selain untuk menanamkan jiwa patriotisme kepada seluruh anggota untuk mengenang jasa - jasa para pahlawan juga untuk memperkenalkan potensi wisata di Kabupaten Bone sebagai lokasi syootingnya.



"Kegiatan ini dalam rangka menyambut HUT Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke 75," ujar Kapolres Bone.



Danyon C Pelopor Kompol Nur Ichsan, S.Sos yang turut hadir pada upacara tersebut mengatakan untuk menggelorakan semangat Nasionalisme terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia maka dilaksanakan kegiatan ini.



"Para pejuang bersusah payah dalam merebut kemerdekaan dari penjajah, olehnya itu kita harus mengisi kemerdekaan ini dengan kegiatan positif salah satunya seperti yang dilaksanakan sekarang ini," kata Kompol Ichsan.



Lebih lanjut di tempat terpisah Dansat Brimob Polda Sulsel Kombes Pol Muhammad Anis P.S., S.I.K., M.Si mengatakan jadikan momentum peringatan HUT Kemerdekaan ini dengan selalu bersyukur dengan melaksanakan tugas sebaik-baiknya dalam memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat sebagai wujud Bhakti Brimob untuk masyarakat.


Turut hadir pada pelaksanaan Upacara Pembentangan Bendera yakni Wakapolres Bone Kompol Asrofi, SH, MH, para Kabag dan Kasat jajaran Polres Bone serta Danki 4 Yon C Pelopor Iptu Darfin Tahrir, SH.  (Rasul)


Komentar

Tampilkan

  • Polres Bone dan Batalyon C Pelopor Kompak Kibarkan Merah Putih di Puncak Bottoa
  • 0

Terkini

Iklan