Iklan

Iklan

ARIP Sambangi dan Beri Bantuan Penderita Tumor Ganas di Bone

04 Juni 2018, 9:52 PM WIB Last Updated 2018-06-04T13:52:26Z

RAKYATSATU.COM, BONE - Anggota DPR RI, H Andi Rio Idris Padjalangi (ARIP), benar-benar memiliki jiwa kepedulian yang sangat tinggi. Buktinya, begitu tiba di Bumi Arung Palakka, langsung menyambangi Asrul, bocah malang yang mengidap tumor ganas, warga Kelurahan Waru Bulu Tempe, Kecamatan Tanete Riattang Barat, Senin (04/06).


"Saya mendengar kabar itu di media. Makanya, saya langsung terenyuh untuk turut membantu. Hal demikjan sudah menjadi tanggungjawab kita bersama. Semoga bisa meringankan beban korban dan bermanfaat untuk yang bersangkutan," ujar ARIP.

Asrul (12), putra pasangan Rizal (50) dan Mastini hanya bisa menahan rasa nyeri dan panas di tempat tidur akibat penyakit tumor yang diidapnya. 

Mastini pun menghaturkan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh legislator partai Golkar itu. 

"Terima kasih Pak," katanya.

Menurut Rizal, tumor ganas telah menggerogoti otak anaknya dan menyebabkan pembengkakan sejak satu tahun yang lalu. 

Sejak saat itu, Asrul pun tak lagi bisa bermain menikmati masa-masa kecilnya seperti anak-anak seusianya. 

Tumor ganas yang dideritanya itu, kata Rizal juga membuat putra kesayangannya lumpuh dan buta. 

"Sebenarnya telah mendapatkan perawatan medis dari rumah sakit di Bone, namun lantaran beberapa bulan terakhir tumor otak itu makin mengganas, maka pihak rumah sakit meminta agar Asrul di rujuk ke rumah sakit yang ada di Makassar," tutur Rizal. 

Hanya saja hal ini tidak dapat dilakukan lantaran orang tua Asrul yang hanya seorang petani tak mampu menanggung biaya rumah sakit. 


Kini, pihak keluarga hanya bisa berharap uluran tangan dari pemerintah maupun pihak dermawan yang bisa membiayai pengobatan Asrul. (Rasul)
Komentar

Tampilkan

  • ARIP Sambangi dan Beri Bantuan Penderita Tumor Ganas di Bone
  • 0

Terkini

Iklan