Iklan

Iklan

Matahari Rangkul Desainer Muda Melalui Kolaborasi IFF

19 Mei 2018, 4:09 PM WIB Last Updated 2018-05-19T09:42:44Z
RAKYATSATU.COM, MAKASSAR - PT Matahari Departement Store Tbk sebagai retailer terbesar di Indonesia, selalu mendukung industri fashion Tanah Air serta mengembangkan potensi desainer muda Indonesia, Sabtu (19/05).

Salah satunya adalah dengan merangkul desainer muda di Indonesia, melalui kolaborasi dengan Indonesia Fashion Forward (IFF). 

IFF adalah progam inkubasi dan mentoring bagai desainer Indonesia terpilih. Prgram ini dimulai sejak 2012 yang merupakan inisiatif dari Jakarta Fashion Week bekerja sama dengan British Council, yang juga didukung oleh Badan Ekonomi Kreatif Indonesia (Bekraf).

Dalam hal ini, Matahari memilih tiga orang desainer IFF untuk berkolaborasi melengkapi koleksi modest wear dengan karya mereka yaitu Restu Anggraini, Rani Hatta dan Norma Hauri.

Head of Marketing Communication and Fashion Director Matahari, Imelda Like mengatakan, memasuki awal bulan puasa tahun ini, Makassar menjadi kota ke-4 pelaksanaan rangkaian kegiatan Matahari Meet and Greet Desainer IFF 2018.

Ia menjelaskan, Matahari Meet and Greet Designer IFF 2018 merupakan salah satu rangkaian kegiatan kolaborasi Matahari Departement Store denga Indonesia Fashion Forward.

Kegiatan ini, lanjut dia, juga bukti komitmen Matahari mendekatkan diri dengan para konsumen setianya melalui serangkaian acara yang akan dilaksanakan di beberapa kota.

"Jadi event ini telah dilaksanakan di beberapa Kota diantaranya PSx Palembang, Lippo Mall Kemang Jakarta, Hartono Mall Solo dan terakhir di Mall Panakukang Makassar," ujarnya.

Dikatakannya, koleksi ketiga desainer Indonesia Fashion Forward akan melengkapi koleksi Ramadan Matahari 2018 serta akan memberikan warna tersendiri di bulan yang suci ini.

"Harganya mulai dari Rp150.000 sampai dengan Rp600.000 dan jumlah yang akan ditampilkan oleh setiap desainer dalam periode ini yaitu Restu Anggraini dengan 37 style, Rani Hatta dengan 22 style dan Norma Hauri dengan 20 style," tuturnya. (Iss)
Komentar

Tampilkan

  • Matahari Rangkul Desainer Muda Melalui Kolaborasi IFF
  • 0

Terkini

Iklan