Iklan

Iklan

Pasangan BARAKKA Bersyukur Dapat Nomor Urut Dua

13 Februari 2018, 12:15 PM WIB Last Updated 2018-02-13T04:18:06Z
RAKAYATSATU.COM, WAJO -  Proses pengambilan nomor urut pasangan calon Bupati dan Calon Wakil Bupati pada Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten Wajo telah dilakukan oleh dua  pasangan calon yang digelar KPU Kabupaten Wajo di Gedung As'asiyah Sengkang (13/2).

Pasangan dr Baso Rahmanuddin Makkaraka dan KH Anwar Sadat (BARAKKA) yang didukung Golkar, PKB, Hanura dan Gerindra, mendapat nomor 2.

Pasangan dr Baso Rahmanuddin Makkaraka dan KH Anwar Sadat (BARAKKA)  merasa bersyukur mendapatkan nomor urut 2. Calon Bupat Wajo dari Pasangan BARAKKA dr. Baso Rahmanuddin Makkaraka (DBR) menilai mendapat nomor urut 2 merupakan  keberkahan (BARAKKA) tersendiri dan Glory menuju kemenangan 27 juni 2018 mendatang.

“Ini adalah glory, kemenangan dan Insya Allah, ini merupakan BARAKKA dari Allah SWT untuk membangun Kabupaten Wajo makin baik makin maju menuju Wajo luar biasa,” kata DBR.

 Lebih lanjut DBR mengatakan, jika sesungguhnya semua nomor itu baik. Siapapun sepakat, nomor urut tidak memengaruhi dukungan masyarakat terhadap pilihannya.

“Bagi saya yang penting bukan nomor urutnya tapi semangat dan niat yang tulus untuk membangun Kabupaten Wajo,” ujarnya.

Nomor urut dua ini, kata DBR, akan segera disosialisasikan oleh seluruh jajaran partai pendukung, tim sukses serta massa pendukung akan diinformasikan juga tentang hal yang sama. Dilihat dari hasil survei dan antusiasme pendukungnya, DBR yakin akan mampu meraih suara terbanyak dalam Pemilikada Kabupaten Wajo 27 juni 2018 mendatang. (Red)

Komentar

Tampilkan

  • Pasangan BARAKKA Bersyukur Dapat Nomor Urut Dua
  • 0

Terkini

Iklan